Aksi Nekat Emak-emak Curi Mesin BPK di Banjarmasin, Dalih Bayar Arisan dan Baju
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Seorang perempuan di Kota Banjarmasin nekat melakukan aksi kejahatan tak lazim yakni menjadi otak pencurian peralatan pemadam kebakaran. Diketahui pelaku FH (22) merupakan warga Kelurahan Telaga Biru, Kota Banjarmasin. Kapolsek Banjarmasin Barat Kompol Faizal Rahman melalui Kanit Reskrim Ipda Hendra Agustian mengatakan, pelaku yang merupakan seorang ibu rumah tangga tersebut melakukan aksi pencurian dibantu oleh seorang pria DS (44), warga Kelurahan Pelambuan, Kota Banjarmasin. Dalam melakukan aksinya, FH (22) memerintahkan DS (44) untuk mengangkat peralatan BPK Komandan dan menjualnya kepada seseorang, kemudian FH mendapatkan hasil dari kejahatan tersebut. Baca juga: Dua Jambret di Banjarmasin Dibekuk, Satu Pelaku Masih Pelajar “FH memerintahkan DS untuk mengangkat peralatan BPK dan mendapat pembagian hasil dari aksi kejahatan itu,” ujar Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Barat, Rabu (30/11/2022) malam. Kedua pelaku telah d...